Sobat ProcurA, minggu lalu, tepatnya pada tanggal 30 November – 1 Desember 2019, Tim ProcurA bertamasya ke Situ Cileunca, nih. Tamasya ini diadakan guna memberi rehat dan refreshing sejenak bagi Tim ProcurA supaya tidak penat terus menerus bekerja.
Hari Ke-1
Tim ProcurA berangkat pukul 10.00 WIB dari kantor kami di Tebet dan sampai di tujuan sekitar pukul 14.00. Di sana, Tim ProcurA langsung diajak bermain paintball. Meskipun hujan menerjang, semangat Tim ProcurA untuk bermain paintball pun tak reda.
Saat bermain paintball, Tim ProcurA dibagi ke dalam 4 kelompok yang masing-masing berisi 10 orang. Kemudian, setiap 2 kelompok akan melawan satu sama lain dalam arena paintball. Meskipun jalan tanah licin sehabis hujan, tapi Tim ProcurA tetap having fun, dong!
Bermain paintball ini seru sekali, karena dalam permainan ini Tim ProcurA jadi belajar pentingnya membidik target yang tepat supaya peluru paintball tidak sia-sia terbuang.
Setelah bermain paintball, waktu pun menunjukkan pukul 18.00. Tim ProcurA pun segera melanjutkan perjalanan menuju villa, yakni di Shinta Corner.
Hari Ke-2
Nah, pada hari ke-2, Tim ProcurA pagi-pagi sejak pukul 09.00 sudah berangkat menuju Situ Cileunca, nih. Di sana, Tim ProcurA akan bermain rafting atau arum jeram. Tapi, sebelumnya Tim ProcurA diberikan pelatihan team building dulu.
Permainan rafting ini tak kalah serunya dengan paintball, lho. Sebab, saat bermain rafting, Tim ProcurA dibagi ke dalam 4 orang per kelompok dan masing-masing kelompok mendayung perahunya sendiri. Dalam permainan ini, kami jadi belajar apa artinya team work.
Nah, selesai bermain rafting, waktu pun menunjukkan pukul 14.00. Kami pun berangkat pulang kembali ke Jakarta. Tapi, sebelum sampai di Jakarta, Tim ProcurA menyempatkan diri juga untuk mampir makan malam di Sate Maranggi Haji Yetti, Purwakarta. Yummy!
Sobat ProcurA, itulah cerita ProcurA Tamasya minggu lau. Mudah-mudahan Tim ProcurA kembali kuat dan semangat menghadapi hari setelah refreshing sejenak, ya!