8 Manfaat Berpuasa bagi Kesehatan Tubuh

Manfaat berpuasa bagi kesehatan tubuh ternyata ada banyak, lho. Apa saja, ya? Cek di artikel berikut ini!

Bulan Ramadan segera tiba. Ini merupakan bulan yang ditunggu-tunggu oleh umat Islam karena hanya datang sekali dalam setahun. Saat bulan Ramadan, umat Islam berpuasa menahan lapar dan haus dari terbit matahari hingga terbenam.

Ternyata, menurut banyak penelitian, berpuasa memiliki manfaat kesehatan seperti meningkatkan kesehatan, meningkatkan umur panjang, dan menjaga berat badan. Selain itu, masih ada banyak lagi manfaatnya, apa saja?

Simak penjelasannya berikut ini!

Manfaat Berpuasa bagi Kesehatan Tubuh

1. Menjaga Kestabilan Kadar Gula 

Beberapa penelitian menyebutkan bahwa manfaat berpuasa bagi kesehatan tubuh ialah sebagai alat untuk meningkatkan kontrol gula darah sekaligus berpotensi mengurangi risiko diabetes.

Meski begitu, jenis kelamiin hingga kebiasaan pola makan juga berpengaruh dalam keberhasilan tubuh dalam mengontrol gula darah. Oleh sebab itu, pastikan makanan sahur dan berbuka kaya serat dan bergizi seimbang. 

2. Membantu Mencegah Terserang Penyakit

Manfaat berpuasa bagi kesehatan tubuh selanjutnya ialah memberikan waktu bagi tubuh untuk fokus pada fungsi penting lainnya termasuk pencegahan penyakit.

Berpuasa juga mampu meningkatkan kemampuan tubuh untuk mengelola peradangan kronis sehingga mengurangi risiko seperti penyakit jantung, multiple sclerosis dan rheumatoid arthritis.

Baca Juga: Cara Unik Merayakan Paskah di Berbagai Negara

3. Manfaat Berpuasa bagi Kesehatan Tubuh, Meningkatkan Fungsi Otak 

Sebuah penelitian yang dilakukan pada hewan menunjukkan bahwa berpuasa dapat melindungi dan meningkatkan hasil pada Parkinson dan Alzheimer, serta meningkatkan fungsi otak dengan mendukung memori dan pemrosesan otak.

Selain itu, penelitian tersebut juga memperlihatkan bahwa puasa melindungi kesehatan otak hingga meningkatkan produksi sel saraf.

Sementara itu, penelitian pada manusia melaporkan, puasa mampu mengurangi gejala kecemasan, depresi dan meningkatkan hubungan sosial dengan sesama. Meski begitu, dibutuhkan studi lebih lanjut untuk penelitian tersebut. 

4. Menunda Penuaan Dini dan Mendukung Pertumbuhan Metabolisme

Saat berpuasa dan menerapkan pola makan rendah protein, dapat meningkatkan harapan hidup lebih lama.

Penelitian yang dilakukan pada hewan tersebut juga dijelaskan bahwa puasa meningkatkan kadar hormon pertumbuhan manusia, hormon yang berperan penting dalam pertumbuhan dan perbaikan, metabolisme, penurunan berat badan, kekuatan otot, dan kinerja olahraga.

Meski demikian, dibutuhkan penelitian lebih lanjut terkait hal tersebut. 

5. Menurunkan dan Menjaga Berat Badan

Sumber: freepik.com

Banyak mereka yang melakukan diet dengan cara berpuasa sebagai langkah untuk menurunkan dan menjaga berat badan.

Studi menunjukkan bahwa mengontrol waktu makan atau melakukan puasa jangka pendek dapat membantu menurunkan berat badan, menghilangkan lemak, dan meningkatkan lipid darah.

Tak hanya itu, penelitian lain juga menyebut bahwa puasa meningkatkan kemampuan untuk mengubah metabolisme menjadi pembakaran lemak, mempertahankan massa otot, dan memperbaiki komposisi tubuh pada mereka yang obesitas.

6. Mengistirahatkan Sistem Pencernaan

Manfaat berpuasa bagi kesehatan tubuh berikutnya ialah dapat dijadikan sebagai awal mula kebiasaan atau perubahan gaya hidup ke arah yang lebih baik.

Terlebih, ketika terbiasa berpuasa dan mengonsumsi makanan  tinggi serat serta rendah kalori, maka dapat mengistirahatkan sistem pencernaan bahkan mengurnagi lemak tubuh.

Ini juga cocok digunakan sebagai metode diet karena ampuh mengurangi nafsu makan berlebih. 

7. Detoks

Saat berpuasa, tubuh mengambil cadangan lemak untuk di mengeluarkan racun-racun dalam tubuh. Selain itu berpuasa juga akan membuat tubuh menggunakan lemak cadangan sebagai pengganti energi sehingga tubuh ikut dibersihkan dari racun berbahaya yang ada di timbunan lemak.

Dengan perbaikan sistem pencernaan selama sebulan, tubuh secara alami melakukan detoksifikasi, memberi kesempatan untuk meubah ke gaya hidup yang lebih sehat setelah Ramadan usai.

Baca Juga: 6 Cara Menjaga Sistem Imun Tubuh Saat Puasa di Tengah Wabah Corona

8. Meningkatkan Suasana Hati 

Puasa menjadi metode ‘supercharging’ otak, meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan sel-sel otak baru, yang berfungsi untuk mempertajam respons terhadap informasi di dunia sekitar kita.

Sejumlah studi pun membuktikan bahwa berpuasa bisa membuat otak lebih tahan terhadap stres, meningkatkan suasana hati, daya ingat, serta membuat kita lebih mudah beradaptasi dengan perubahan.

Nah, itulah 8 manfaat berpuasa bagi kesehatan tubuh. Semoga bermanfaat!

Referensi: